SELAMAT DATANG DI BLOG KEMENTERIAN AGAMA KAB. BANGKA TENGAH ●SELAMAT HARI SANTRI NASIONAL 22 OKTOBER 2017 ● 5 NILAI BUDAYA KERJA KEMENTERIAN AGAMA : INTEGRITAS, PROFESIONAL, INOVATIF, TANGGUNG JAWAB DAN KETELADANAN ● BIAYA PENCATATAN NKAH DIBAGI DUA (1) GRATIS APABILA DILAKSANAKAN DI KUA PADA HARI DAN JAM KERJA; (2) DIKENAKAN BIAYA Rp. 600.000,- APABILA DILAKSANAKAN DI LUAR KUA DAN ATAU DILUAR HARI DAN JAM KERJA (PP 48 TAHUN 2014)

Jumat, 14 September 2018

SISWA/I TK STANIA KOBA GELAR SIMULASI MANASIK HAJI DI KEMENAG BANGKA TENGAH


Koba (Bangka Tengah) Sebanyak 39 Siswa/i beserta guru TK STANIA Koba Kabupaten Bangka Tengah mengunjungi Kantor Kemenerian Agama Kabupaten Bangka Tengah, Kamis (13/09).

Kehadiran Siswa/I dan guru TK Stania Koba ini disambut langsung oleh penyelenggara Syari'ah Kankemenag Kab. Bangka Tengah, H. Ali Muksim, S.Pd.I  di Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Tengah.
Kepala TK Stania Koba, Sauni Ismail Mengungkapkan bahwa dipilihnya Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Tengah sebagai tempat kunjungan kali ini agar anak didiknya mendapatkan wawasan dan pengetahuan tentang pelaksanaan rukun Islam kelima yakni badah haji, disamping rukun Islam lainnya yang sudah diberikan di sekolah.
Ditambahkannya bahwa kunjungan siswa/i dan guru TK Stania Koba ini dalam rangka kegiatan outdoor yang selama ini rutin dilaksanakan sebanyak 2 kali dalam setahun sesuai dengan kurikulum di TK tersebut.
Prosesi manasik haji bagi siswa/i TK Stania ini dipandu langsung oleh H. Ali Muksim, S.Pd.I dibantu beberapa guru, siswa/i tampak begitu antusias mengikuti kegiatan ini darri awal hingga selesai meskipun dibawah terik matahari yang semakin menyengat.
Terakhir, Sauni Ismail mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Tengah atas sambutan dan ilmu yang telah diberikan kepada anak didiknya.
Dirinya berharap dengan adanya kunjungan seperti ini, anak didiknya punya kemauan dan niat sejak dini untuk berangkat menunaikan rukun Islam yang kelima tersebut.
Usai mengikuti kegiatan manasik haji, para siswa/i beserta guru menyempatkan diri foto bersama Jajaran Pejabat Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Tengah.(eMHa)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar